PRODI S3 ILMU KEGURUAN BAHASA FBS UNIVERSITAS NEGERI PADANG MELAKSANAKAN UJIAN TERBUKA PERDANA

Editor: M. Zaim, Penulis Ferdiansyah

Prodi S3 Ilmu Keguruan Bahasa Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang melaksanakan ujian terbuka perdana pada hari Senin, 21 November 2022 yang tempat pelaksanaan di Auditorium Lantai 4 Gedung Baru Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang. Disertasi yang berhasil dipertahan oleh Fitrawati yang berjudul “Developing Critical Reading Materials Based on Content Language Integrated Learning (CLIL) Principle Assissted with Interactive Multimedia at the English Language Department

Sidang ujian terbuka yang dihadiri oleh Rektor, Dekan, Koordinator IKB, Promotor serta Penguji dan Penguji Luar antara lain Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. sebagai Dekan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang dan sekaligus mewakili Rektor Universitas Negeri Padang, Prof. Dr. M. Zaim, M.Hum. Sebagai Koordinator Prodi S3 Ilmu Keguruan Bahasa serta Ko-Promotor, Prof. Dr. Hermawati Syarif, M.Hum. Selaku Promotor, Prof. Dr. Syahrul R, M.Pd. Selaku Penguji, Dr. Refnaldi, S.Pd., M.Litt. Selaku Penguji sekaligus sebagai Wakil Rektor 1 Universitas Negeri Padang dan Prof. Dr. Martin Kustati, M.Pd. Selaku Penguji Luar Universitas Negeri Padang (Rektor UIN Padang). Kegiatan Ujian Terbuka ini Fitrawati berhasil mempertahan Disertasinya dihadapan penguji.

Kegiatan UjianTerbuka Doktor di Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang ini yang dilaksanakan ketika seorang akademisi melangkah ketingkat jenjang Doktor. Dikerenakan akademisi tersebut telah menyelesaikan studi pada tingkat strata 3. Fitrawati sebagai mahasiswa S3 Prodi Doktor Ilmu Keguruan Bahasa Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang telah berhasil meraih gelar Doktor di Universitas Negeri Padang pada Program S3 Ilmu Keguruan Bahasa di Fakultas Bahasa dan Seni.

Pada berita acara tersebut Fitrawati dinyatakan lulus dengan hasil sangat memuaskan. Fitrawati mendapatkan gelar Doktor tidak mudah beliau melawati banyak rintangan dan suka duka, karena beliau harus menyelesaikan studinya sebagai mahasiswa di program Doktor Ilmu Keguruan Bahasa di Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang selain itu juga beliau harus mengajar dan membimbing skripsi mahasiswa di Departemen Pendidikan Bahasa Inggris sehingga membutuhkan konsentrasi lebih terhadap perjuangan untuk mendapatkan gelar Doktor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *